Thursday, November 29, 2007

Antisipasi The Fed CUT Rate Dow Menjulang


Jakarta (29/11)
Indeks Dow Jones kembali menjulang ke level 13289,45 atau naik 331,01 poin (2,55 persen), demikian pula dengan indeks nasdaq melejit 82,11 poin (3,18 persen) menjadi 2.662,91.

Pemicunya adalah komentar wakil gubernur bank sentral Amerika Serikat ( The FED) Donald Kohn bahwa pertumbuhan ekonomi akan melambat dan melebihi perkiraan para analis imbas krisis kredit perumahan (subprime Mortgage) di AS. Dan para pembuat keputusan harus benar –benar fleksibel dan pragmatis. Komentar tersebut diterjemahkan oleh pasar TheFED akan kembali memangkas suku bunganya pada FOMC meeting tanggal 11Desember mendatang.

Pemotongan sukubunga ini ditempuh untuk meredam gejolak krisis financial yang diakibatkan oleh kredit perumahan di AS. Namun kebijakan ini juga mengalami dilema karena disatu sisi pemerintah AS juga harus memerangi inflasi yang masih tinggi menyusul tersu meroketnya harga minyak.

No comments: